RHINO88 – Keok! Timnas Malaysia Kena Terkam Cape Verde Dengan Skor 0-3

Keok! Timnas Malaysia Kena Terkam Cape Verde Dengan Skor 0-3

Timnas Malaysia saat melawan Cape Verde di laga uji coba. (c) dok.instagram/famalaysia

Bola.net – Timnas Malaysia dipermalukan oleh Timnas Cape Verde dengan skor telak 0-3 dalam laga yang digelar pada hari Selasa (03/06/2025).

Pertandingan Malaysia vs Cape Verde itu adalah pertandingan uji coba. Keduanya berduel secara tertutup di Stadion Nasional Bukit Jalil.

Bagi Malaysia, laga ini adalah laga untuk mempersiapkan diri jelang menghadapi Timnas Vietnam. Mereka akan berduel lawan Golden Star Warriors di Kualifikasi Piala Asia 2027.

Ini adalah laga uji coba kedua antara kedua tim tersebut. Pada 29 Mei 2025 kemarin, kedua tim bermain imbang 1-1.


1 dari 2 halaman

Kekalahan Telak Malaysia

Pertandingan ini digelar secara tertutup. Jadi tak banyak informasi yang bisa digali dari duel tersebut.

Namun beberapa media menyebut bahwa Malaysia kebobolan satu gol di babak pertama. Cape Verde mencetak gol melalui Dalion Rocha pada menit ke-35.

Rocha kemudian mencetak gol lagi pada menit ke-48. Heriberto Tavares membuat Malaysia makin terbenam dengan golnya pada menit ke-55.